Friday, August 25, 2017

Kelebihan Dan Juga Kekurangan Jika Menggunakan Polyester Fiber

Polyester fiber ialah salah satu kemajuan dalam bidang bahan tektil yang sudah di perkenalkan pertama kali pada tahun 1941 sampai saat ini. Dari masa ke masa sudah banyak sekali peran dari polyester fiber ini, khususnya untuk bahan baku di industry dunia. Polyester fiber ini di temukan oleh whinfield Dickson, nah berikut ini kekurangan dan juga kelebihan jika kalian menggunakan bahan polyester fiber ini :

·         Kelebihannya jika menggunakan polyester fiber

Sifat dari serba gunanya inilah yang membuat polyester fiber sebagai salah satu yang terpopuler di dunia industry, tidak hanya sebagai bahan dasar untuk membuat pakaian saja namun kini polyester sudah bisa digunakan untuk pembuatan tali id card karena polyester mempunyai sifat yang cukup tahan lama, cepat mudah kering serta tidak mudah melar jika si cuci pun tidak akan mudah kusut, bisa tahan terhadap bakteri, jamur dan juga air.

Tidak hanya di atas tadi namun bahan polyester juga bisa di gunakan untuk membuat perkakas rumah tangga, perangkat computer bahkan sampai kendaraan bermotor. Bahan yang satu ini juga tentu tahan terhadap bahan kimia dan pelarut organic. Nah jika ingin digunakan atau di buat sebagai pekakas alat rumah tangga, namun ada yang tidak bisa di gunakan seperti keramik dan juga kaca.

·         Kelemahannya jika menggunakan polyester fiber

Tidak hanya memiliki kelebihannya saja namun polyester juga mempunya kekurangan dan kelemahannya seperti tidak tahan terhadap suhu yang terlalu panas, mudah terbakar dan yang paling penting itu memiliki dampak yang negative jika di gunakan secara terus menerus dalam sehari-hari, contohnya jika di jadikan sebagai tempat minum atau tempat makan yang digunakan berulang-ulang kali.

Untuk pakaian yang terbuat dari bahan ini tidak bisa meresap keringat, sedangkan untuk kalian yang mempunyai kulit sensitive dan alergi, sebaiknya jangan menggunakannya karena polyester bisa membuat iritasi pada kulit. Mempunyai tekstur yang cukup halus serta bagus belum menjamin bahwa cocok untuk kulit kalian.

No comments:

Post a Comment